PT Sera Food Indonesia (Sera Food) adalah semangat baru dalam industri olahan daging di Indonesia. Didirikan sejak tahun 2011 oleh Hj. Saliman Riyanto Raharjo, kami bertumbuh kembang untuk lebih dari sekedar produsen dengan menghadirkan ragam produk yang halal, bernutrisi dan bermutu tinggi. Sera Food Menempati lahan seluas ± 1 Ha, dan masuk dalam wilayah Desa Pandowoharjo, Sleman-Jogjakarta serta telah diresmikan oleh Bupati Sleman, Sri Purnomo pada 4 Desember 2014.
Sera Food terus berinovasi untuk menciptakan ragam produk yang bernilai tambah. Produk yang dihasilkan menggunakan 2 merk dagang. Hato untuk produk premium menyasar konsumen kelas menengah ke atas dan oOye untuk produk ekonomis dengan target pasar segmen menengah ke bawah. Varian produk yang dihasilkan antara lain nugget, sosis, bakso, spicy wing, chicken karage, chicken fillet, patty, crispy pattydan burger.
Hato merupakan akronim dari Halalan Thoyyiban. Halalan artinya menggunakan bahan baku halal, diproses secara halal dan disertifikasi halal oleh MUI (Majelis Ulama Indonesia). Thoyyiban bermakna aman dan baik untuk dikonsumsi, menggunakan bahan baku pilihan dan diproses mengacu standar keamanan pangan, serta disertifikasi oleh Badan POM dengan dikeluarkan Nomor MD (Merk Dagang). Sementara oOye diadopsi dari slogan Jawa yang mengekspresikan sebuah semangat untuk menggebrak dominasi pasaran makanan olahan di Indonesia.
Desa Brayut, RT 01/28 Pandowoharjo Sleman Yogyakarta
Maaf, tidak ada lowongan yang tersedia saat ini.
Belum Ada Lowongan yang Tersedia Untuk Perusahaan ini.
Deposit CV anda agar bisa dihubungi HR secara langsung.